INTAN JAYA - Di tengah tugas pengamanan wilayah perbatasan RI-PNG, Satgas Pamtas Mobile Yonif 113/Jaya Sakti tak lupa menorehkan jejak kepedulian. Melalui Pos Bilai, personel satgas menyambangi anak-anak di Kampung Bilai, Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, pada Jumat (16/1/2026). Sebuah aksi sederhana namun sarat makna, membagikan cokelat sebagai wujud perhatian tulus kepada generasi penerus bangsa.
Sorak sorai ceria langsung membahana saat personel Pos Bilai menyodorkan bingkisan cokelat. Raut wajah anak-anak Kampung Bilai seketika berseri, tawa riang menghiasi suasana, menciptakan pemandangan hangat yang menyentuh hati.

Komandan TK Bilai Satgas Pamtas RI–PNG Yonif 113/JS, Kapten Inf Rustamiadi, mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi ini adalah manifestasi komitmen satgas untuk menanamkan nilai-nilai luhur kepedulian sosial di setiap jengkal tanah penugasan.
“Semangat kami untuk berbuat baik tidak akan berhenti. Kami ingin anak-anak Kampung Bilai merasakan kehadiran TNI sebagai sahabat yang peduli dan memberi harapan untuk masa depan yang lebih baik, ” kata Kapten Rustamiadi.
Ia menambahkan, perhatian yang diberikan kepada anak-anak merupakan fondasi penting dalam membangun ikatan emosional dan kepercayaan mendalam antara TNI dan masyarakat setempat.
Parmenas Ugipa, seorang bocah berusia 12 tahun dari Kampung Bilai, tak mampu menyembunyikan kebahagiaannya.
“Terima kasih, bapak TNI. Kami senang sekali dapat cokelat, ” ucapnya polos dengan mata berbinar penuh suka cita.
Lebih dari sekadar membagikan makanan ringan, aksi ini menjadi bukti nyata kehadiran Satgas Pamtas RI–PNG Mobile Yonif 113/Jaya Sakti yang tak hanya menjalankan misi pengamanan, tetapi juga berupaya menabur senyum dan menumbuhkan asa di hati anak-anak Kabupaten Intan Jaya. (Wartamiliter)

Jefri Jayapura